Polsek Ijen Bondowoso Digeruduk Warga

DERETAN Konflik Perkebunan di Ijen Bondowoso, Berujung Polsek Digeruduk Warga

Bukan tanpa sebab Kantor Polsek Ijen di Kecamatan Ijen, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, digeruduk warga

Penulis: Sinca Ari Pangestu | Editor: Sri Wahyuni
TribunMataraman.com/Sinca Ari Pangistu
Suasana Polsek Ijen pasca digeruduk oleh warga pada Senin (17/11/2025) kemarin. Penggerudukan itu bermula tak jauh dari konflik kebun di kawasan itu. 

Polsek Ijen Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur sempat digeruduk warga terkait penangkapan seorang warga. Dalam kericuhan tersebut, terjadi dorong-mendorong antara warga dan polisi.

Bahkan, warga sempat menurunkan bendera merah putih di halaman Polsek. Kapolsek Ijen, Iptu Suherdi, terlihat ditarik paksa keluar dari kantor. Hingga dibawa warga ke Desa Kaligedang.

Kapolsek Ijen Polres Bondowoso, Iptu Suherdi sempat dibawa warga pada Senin (17/11/2025).

Penggerudukan ini diduga disebabkan karena warga ingin menanyakan satu petani yang diamankan oleh polisi.

Kapolsek  Ijen Iptu Suherdi berhasil dibawa turun dari Desa Kaligedang ke Mako Polsek setempat pukul 21.21 WIB, setelah dialog panjang antara warga Desa Kaligedang dengan Pimpinan Daerah Bondowoso.

 

(Sinca Ari Pangistu/TribunMataraman.com)

Editor : Sri Wahyunik

Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved