Konflik PBNU

Ketua PCNU Tulungagung Mengaku Tidak Terpengaruh Konflik di PBNU, Terima Putusan Akhir

PCNU Kabupaten Tulungagung mengaku tidak terpengaruh dengan konflik di Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU)

Penulis: David Yohanes | Editor: Sri Wahyuni
TribunMataraman.com/David Yohanes
TIDAK TERPENGARUH - Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, KH Bagus Ahmadi, mengaku tidak terpengaruh dengan konflik yang terjadi di Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Minggu (23/11/2025). PCNU Tulungagung siap menerima keputusan akhir dari PBNU 

“Apa yang terjadi di PBNU tidak mengganggu kami. Kalau pun ketua umum diganti, tidak berpengaruh di bawah,” katanya.

Lebih jauh, Bagus mengakui mekanisme tertinggi di PBNU ada di tangan syuriyah.

Karena itu keputusan syuriyah PBNU diyakini akan menentukan akhir dari masalah di PBNU.

Termasuk jika syuriyah menginginkan ketua umum mundur dari jabatannya.

“Tapi bagi kami, mundur atau tidak, tidak ada masalah. Apapun putusan PBNU kami siap menerima,” pungkasnya.

(David Yohanes/TribunMataraman.com)

Editor : Sri Wahyunik 
 

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved