OTT Bupati Ponorogo
Bupati Ponorogo Ditangkap KPK Dua Jam Setelah Acara Mutasi Pejabat Selesai, Berikut Kronologinya
Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko rupanya ditangkap oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di rumah dinas bupat
Penyidik menunjukkan surat yang intinya dari KPK. Satpam sempat emosi . Akan tetapi mereda dan merendah saat dirinya tahu, bahwa orang-orang itu adalah penyidik dari KPK.
Baca juga: LPJ Diterima Dengan Catatan, Abdi Santoso Dipilih DPP Menjadi Ketua DPC Hanura Tulungagung
Setelah drama di pos jaga itu, penyidik dengan salah satu orang dicari itu masuk ke rumah dinas lewat pintu timur. Di dalam, para penyidik langsung mengamankan Bupati Sugiri Sancoko.
Malam harinya, Bupati Sugiri Sancoko dan beberapa orang dibawa ke Polres Ponorogo untuk diperiksa intensif.
Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo, mengonfirmasi bahwa dari 13 orang yang diamankan dalam operasi tangkap tangan di Ponorogo, sejumlah pihak dibawa ke Jakarta.
"Tujuha orang sudah tiba di Gedung Merah Putih KPK. Selanjutnya pihak-pihak yang diamankan dalam kegiatan tangkap tangan tersebut akan dilakukan pemeriksaan lanjutan secara intensif," kata Budi kepada wartawan, Sabtu (8/11/2025).
Sugiri ditangkap diduga berkaitan dengan mutasi dan promosi jabatan di lingkungan Pemkab Ponorogo.
Dugaan kasus jual beli jabatan itu juga menyeret beberapa orang.
Mereka adalah Sekda Ponorogo Agus Pramono.
Ada Kabid Mutasi , Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Arif Pujiana.
Lalu Elly Widodo Adik Kandung Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko. Serta dua lain dari pihak swasta datang di Gedung Merah Putih KPK.
Juga ada Direktur Perumda Sari Gunung Ponorogo yang juga orang kepercayaan Sugiri, Kokoh Priyo Utomo.
(Pramita Kusumaningrum/TribunMataraman.com)
Editor : Sri Wahyunik
OTT Bupati Ponorogo
Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko
Rumah Dinas bupati Ponorogo
Kabupaten Ponorogo
Komisi Pemberantasan Korupsi
operasi tangkap tangan (OTT)
Mutasi jabatan
Multiangle
tribunmataraman.com
Meaningful
ViralLokal
| SOSOK Agus Pramono, Sekda 13 Tahun Pemkab Ponorogo Terseret OTT KPK |
|
|---|
| DPD PDI Perjuangan Jatim Sikapi OTT Bupati Ponorogo, Junjung Tinggi Asas Praduga Tak Bersalah |
|
|---|
| Fakta-Fakta Terbaru OTT KPK di Ponorogo: Bupati Sugiri Sancoko dan Sang Adik Ikut Diamankan |
|
|---|
| Kokoh Priyo Utomo, Beberapa Jam Dilantik Jadi Direktur Perumda Ikut Terseret OTT Bupati Ponorogo |
|
|---|
| Adik Bungsu Bupati Sugiri Sancoko Ikut Terseret OTT KPK, Berikut Sosoknya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/mataraman/foto/bank/originals/Pringgitan-Pemkab-ponorogo.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.