Pilkada Kabupaten Gresik 2024
Ketum Golkar Airlangga Mundur, Rekom untuk dr Alif di Gresik Dipastikan Tetap Aman
Ketua DPD Golkar Kabupaten Gresik, Ahmad Nurhamim menjamin Rekom untuk dr Alif di Gresik Dipastikan Tetap Aman di Pilkada 2024
TRIBUNMATARAMAN.COM | GRESIK - Airlangga Hartarto resmi mundur sebagai Ketua Umum partai Golkar. Bagaimana nasib rekomendasi yang akan diberikan partai Golkar pada Pilkada serentak yang akan digelar 27 November mendatang.
Ketua DPD Golkar Kabupaten Gresik, Ahmad Nurhamim merespon terkait rekomendasi di Pilkada Gresik 2024, apakah terdampak dengan mundurnya Airlangga Hartarto dari kursi ketua umum Golkar.
"Biasa saja, semua di atur dalam Ad/Art, PO, Juklak dan juknis partai," ujar pria yang akrab disapa Anha kepada Tribun Network, Minggu (11/8/2024).
DPD Partai Golkar Kabupaten Gresik menegaskan berkoalisi dengan Partai Gerindra di Pilkada Gresik 2024. Golkar dan Gerindra sepakat mengusung dr Asluchul Alif sebagai Bakal Calon Bupati yang akan diusing. Sementara Bakal Calon Wakil Bupatinya, sedang dipersiapkan.
Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Arema FC vs Dewa United Dalberto Main Live Indosiar
Baca juga: Airlangga Hartarto Mundur, Surat Tugas Bupati Petahana Kediri Mas Dhito Terancam Batal?
Sebagai informasi, Airlangga Hartarto mengumumkan kabar pengunduran diri lewat video tapping yang disebar pada Minggu (11/8/2024).
"Saya Airlangga Hartarto setelah mempertimbangkan dan untuk menjaga keutuhan partai Golkar dalam rangka memastikan kestabilan transisi pemerintahan yang akan terjadi dalam waktu dekat, maka dengan mengucapkan bismillahirahmanirahim serta atas petunjuk Tuhan yang maha besar maka dengan ini saya menyatakan pengunduran diri sebagai ketua umum DPP partai Golkar," kata Airlangga dalam video tersebut.
Airlangga menjelaskan pengunduran diri sudah disampaikan sejak Sabtu (10/8/2024) malam. Ia menyerahkan mekanisme pergantian kursi ketum Golkar kepada pengurus partai.
"Pengunduran diri ini terhitung sejak semalam yaitu Sabtu 10 Agustus 2024, selanjutnya sebagai partai yang besar yang matang dan dewasa, DPP Partai Golkar akan segera menyiapkan mekanisme organisasi sesuai dengan ketentuan AD ART organisasi yang berlaku," ungkap Airlangga.
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Tribun Mataraman
(tribunmataraman.com/ Willy Abraham)
| Update Terbaru Hasil Quick Qount Pilkada Gresik 2024, Gus Yani Unggul Tipis Lawan Kotak Kosong |
|
|---|
| Cara Cek Quick Count dan Real Count Pilkada Gresik 2024 Resmi, Unggul Gus Yani atau Kotak Kosong? |
|
|---|
| Cawabup Gresik dr Alif Nyekar ke Makam Orang Tua Sebelum Nyoblos di TPS 08 Kecamatan Manyar |
|
|---|
| Sosok Kepala Desa Kecamatan Sidayu Gresik Nekat Maju Jadi Calon Bupati, Begini Visi yang Diinginkan |
|
|---|
| dr Alif, Ketua Gerindra Gresik Daftar Calon Bupati Gresik ke Partai Demokrat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/kader-Gerindra-calon-Bupati-Gresik.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.