Pembunuhan di Semanding Ponorogo
Terungkap Sosok Penyewa Rumah Kontrakan TKP Pembunuhan di Desa Semanding Ponorogo
Akhirnya terungkap identitas penyewa rumah kontrakan di Desa Semanding Ponorogo yang jadi TKP pembunuhan. Begini sosoknya.
Selain itu, keterangan warga sekitar Jumat (23/6/2023) malam diketahui ada orang minta tolong. Berikut terlihat samar sedang dilakukan penganiayaan.
“Ada orang melihat penganiayaan tetapi masih samar. Kita dalami terus termasuk para saksi kita mitai keterangan,” beber AKP Nikolas.
Pun tirai jendela di rumah kontrakan juga lenyap. Berikut karpet yang merupakan milik pemilik kontrakan juga hilang.
“Dugaan pembunuhan, bisa jadi penganiayaan atau pengeroyokan atau pembunuhan. Nanti lebih lanjut kita sampaikan,” pungkasnya.
Geger Rumah Warga Diduga Jadi Lokasi Pembunuhan
Sebelumnya Rumah milik warga di RT 02 RW 02, Dusun Semanding, Desa Semanding, Kabupaten Ponorogo diduga jadi lokasi pembunuhan.
Tak hanya itu di salah satu rumah kontrakan milik Sunardi desa setempat ditemukan bercak darah di pintu dan jendela.
Lantas bagaimana kronologinya?
Semua berawal dari 2 orang mengontrak milik Sunardi dan sudah menghilang sejak, Jumat (23/6/2023) malam.
Pantuan di lokasi, rumah yang diduga menjadi lokasi pembunuhan itu cukup terpencil. Di depan rumah sudah terpasang police Line tanda bahwa pihak kepolisian sudah turun untuk melakukan olah tkp.
“Ada dua orang yang mengontrak. Baru lima hari. Minggu (18/6/2023) baru datang satu orang. Saya minta data, baru dikirim foto kartu keluarga. Belum punya KTP karena usia 16 tahun,” ujar ketua RT 02, Heri Siswanto, Senin (26/6/2023).
Kemudian, satu orang datang lagi pada Selasa (20/6/2023). Untuk yang terakhir, belum mengirim identitas.
“Kalau yang mengirim foto kartu keluarga tidak tahu palsu atau benar. Kalau dari keterangan identitas warga Jambi Sumatera,” kata Heri kepada media di lokasi.
Dia menjelaskan bahwa telah Jumat malam warga sekitar bernama Dimas mendengar suara minta tolong dari dalam rumah. Dimas sempat keluar. Akan tetapi saat Dimas keluar, lampu rumah dimatikan.
“Tirai juga ditutup rapat. Dimas menunggu di depan rumahnya. Rumahnya Dimas kan di depan lokasi. Dimas juga telepon pemilik kontrakan,” jelas Heri
Pembunuhan di Dusun Semanding
Pembunuhan di Semanding Ponorogo
Semanding
kepala dusun Semanding
Kecamatan Semanding
Kasat Reskrim Polres Ponorogo
Ponorogo
AKP Nikolas Bagas Yudhi Kurnia
Pembunuhan Jenangan
Jenangan
| Tersangka Pembunuhan Purnawirawan TNI di Semanding Ponorogo Beberkan Caranya Menghilangkan Jejak |
|
|---|
| Dari Rekonstruksi Terkuak Pembunuhan Purnawirawan TNI di Semanding Ponorogo Sudah Direncanakan |
|
|---|
| Tersangka Pembunuhan Purnawirawan TNI di Semanding Ponorogo Dapat Olok-olok Warga |
|
|---|
| Korban Pembunuhan di Semanding Ponorogo Ternyata Pensiunan TNI |
|
|---|
| Kronologi Pembunuhan di Semanding Ponorogo Versi Pelaku Dari Jambi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/mataraman/foto/bank/originals/Heri-Siswanto-Ketua-RT-02-RW-02-Dusun-Jatisari-Desa-Semanding-Kecamatan-Jenangan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.