Pemilu 2024
Perang Bintang Dalam Kontestasi Pemilihan Legislatif Anggota DPR RI Dapil VI Jawa Timur
Pertarungan calon legislatif (caleg) DPR RI di Daerah Pemilihan (Dapil) VI Jawa Timur pada Pemilu 2024 melibatkan nama-nama besar.
Penulis: Didik Mashudi | Editor: eben haezer
Apalagi Heru Cahyono mantan birokrat handal berdomisili di Tulungagung akan memberikan nilai tambah dan kedekatan dengan pemilihnya. Diusung Partai Golkar menjadikan peluangnya lolos ke Sanayan sangat terbuka.
Calon penantang potensial lainnya datang dari kader PDIP yakni Pulung Agustanto. Dari bakal caleg DPR RI yang maju, malahan Pulung yang paling agresif melakukan branding politik dengan memasang puluhan baliho besar di pinggir jalan.
Sejauh ini baru baliho Pulung yang paling banyak menghiasi baliho bakal calon legislatif DPR RI di wilayah Dapil VI. Apalagi Pulung juga bakal mendapat sokongan penuh dari kerabat dekatnya yang saat ini menjadi kepala daerah.
Masih ada satu lagi bacaleg yang juga bakal bertarung di wilayah Dapil VI yakni artis Venna Melinda yang dicalonkan oleh Partai Perindo.
Meski maju dari parpol nonparlemen, nama Venna Melinda bagi sebagian masyarakat wilayah Dapil VI sudah tidak asing lagi.
Karena Venna pernah menjadi anggota DPR RI dari Dapil VI mewakili Partai Demokrat pada Pemilu 2009 - 2014.
Namun pada Pemilu 2019, Venna maju melalui Partai Nasdem, namun gagal karena kalah selisih suara tipis dengan Nurhadi, pemilik sejumlah jaringan radio yang merupakan pendatang baru politisi Senayan.
Dengan kemunculan nama - nama bacaleg baru, diprediksi bakal semakin memperketat persaingan dengan sesama calon satu partai maupun persaingan calon antar parpol.
(didik mashudi/tribunmataraman.com)
editor: eben haezer
Daftar Lengkap Nama Komisioner KPU Kabupaten/Kota di Jatim Periode 2024/2029, Intip Sosok Baru Ini |
![]() |
---|
Daftar Lengkap 120 Anggota DPRD Jatim 2024-2029 yang Telah Disahkan oleh KPU |
![]() |
---|
Soal Hasil Putusan MK, Sekjen Projo : 1.000 Persen Putusan MK Sahkan Kemenangan Prabowo - Gibran |
![]() |
---|
Daftar Calon Pengganti Muhaimin Jadi Ketum PKB Versi PBNU, Gus Ipul : Khofifah Hingga Yenny Wahid |
![]() |
---|
Daftar 25 Kader DPD Golkar Jatim yang Dipanggil DPP untuk Calon Kepala Daerah di Pilkada 2024 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.