Longsor di Cangar
Setelah Longsor Menyapu 2 Mobil di Cangar-Pacet, Wisata di Tahura Raden Soerjo Ditutup Sementara
Setelah tragedi Longsor di Cangar-Pacet, sejumlah aktivitas wisata di Tahura Raden Soerjo ditutup sementara sampai waktu yang belum ditentukan
Penulis: eben haezer | Editor: eben haezer
Ia mengungkapkan, dua unit mobil tertimbun longsor tanah bercampur lumpur dan batu.
Pihaknya telah berkoordinasi dengan Basarnas, BPBD menyusul cuaca sampai saat ini hujan tidak henti-hentinya dan tanah yang sangat labil.
"Sehingga Ops SAR pencarian korban untuk sementara dihentikan dan, akan dilanjutkan besok. Untuk keselamatan petugas mengingat cuaca terus hujan, sehingga dihentikan dan Ops SAR pencarian korban besok dilanjutkan pukul 07.00 WIB," bebernya.
Polisi Polres Mojokerto bersama Ditlantas Polda Jatim, akhirnya menutup sementara jalur Pacet-Cangar.
"Arus lalu lintas Pacet-cangar ditutup dan dialihkan. Jalur alternatif dari arah Mojokerto, Pacet menuju Kota Pacet menuju Cangar untuk sementara ditutup," tukas Kapolres Mojokerto.
Koordinator Unit Siaga SAR Malang Raya, Yoni Fariza mengaku, pihaknya belum dapat memastikan berapa lama proses evakuasi korban.
"Proses evakuasi belum dapat ditentukan berapa lama, kami berkoordinasi dengan polisi, kami masih memetakan jumlah korban (Tertimbun longsor)," ucap Yoni.
Dirinya menyebut, dari informasi warga setempat saat kejadian kondisi lalu lintas ramai karena libur lebaran.
Petugas SAR berhasil mengevakuasi satu korban di lokasi kejadian.
"Satu korban berhasil dievakuasi kondisinya meninggal dunia, dan satu korban sudah terlihat namun belum berhasil dievakuasi," pungkasnya.
Dikatakan Yoni, proses evakuasi korban dihentikan karena kendala alat, cuaca yang terus diguyur hujan dan tebing yang labil.
Tim SAR gabungan membutuhkan alat pendukung untuk mengevakuasi mobil yang tertimbun longsor, berupa batu.
"Sehingga membutuhkan alat untuk evakuasi dan, faktor cuaca sampai saat ini masih diguyur hujan. Untuk (Korban) roda 2 belum terlihat," tandasnya.
(eben haezer/moh.romadoni/tribunmataraman.com)
editor: eben haezer
Longsor di Cangar
Cangar Longsor
TribunBreakingNews
Breaking news
tribunmataraman.com
Tahura Raden Soerjo
pemandian air panas cangar
follow-up
Dua Mobil Milik Korban Longsor Maut di Cangar-Pacet Dikembalikan ke Keluarga Korban |
![]() |
---|
Penampakan Mobil Korban Longsor di Cangar Mojokerto, Petugas Akhirnya Berhasil Evakuasi |
![]() |
---|
Setelah Longsor yang Tewaskan 10 Orang, Jalur Cangar-Pacet Akan Ditutup Selama 1 Bulan |
![]() |
---|
Terkendala Alat dan Medan Curam, Dua Mobil Korban Longsor di Cangar Masih Belum Dapat Dievakuasi |
![]() |
---|
Bupati Sidoarjo Takziah ke Rumah Duka Sekeluarga di Sukodono yang Jadi Korban Longsor di Cangar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.