Pembunuhan di Hutan Jati Tampora

Jenazah di Hutan Jati Tampora Situbondo Ternyata ABG 16 Tahun Warga Probolinggo, Korban Pembunuhan

Mayat pria berbaju Gucci yang ditemukan di Hutan Jati Tampora, Situbondo, ternyata adalah remaja 16 tahun dari Kraksaan Probolinggo, korban pembunuhan

|
Editor: eben haezer
izi hartono
Keluarga korban Awaludin Ramadhani melihat barang bukti baju saat mendatangi ruang mayat RSU Abdoer Rachem Situbondo 

"Untuk mengungkap terduga pelaku kasus  pembunuhan terhadap korban Awaludin tersebut, kami berharap pihak keluarga kooperatif,"pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, jasad seorang pria ditemukan di kawasan wisata hutan jati Tampora, Desa Kalianget, Kecamatan Banyuglugur, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Selasa (27/06/2023) sore. 

Jasad itu pertama kali ditemukan oleh sekelompok pemuda yang sedang berolahraga.

Jasad ini memiliki ciri-ciri berbadan gemuk, berambut ikal, mengenakan baju Gucci

Saat ditemukan, jenazah sudah menebar aroma tak sedap yang tercium dari jarak yang cukup jauh. 

Bahkan, kondisi mayat telah menyebar aroma anyer atau bau busuk hingga radius cukup jauh.

Informasi penemuan jenazah itu selanjutnya dilaporkan kepada Polsek Banyuglugur.

Setelah itu, anggota Polsek mendatang lokasi dan mengevakuasi jenazah ke RSU Abdoer Rachem Situbondo.

"Tadi mayat itu ditemukan jalan menuju wisata tampora dan kondisi membengkak," ujar Lukman Hadi, Sopir Ambulan RSU Besuki

Sementara itu, Kapolsek Banyuglugur, AKP Sutanto mengatakan, polisi menemukan bercak darah dan tiga buah botol diduga bekas minuman keras di lokasi dekat  jasad pria tersebut.

(izi hartono/tribunmataraman.com)

editor: eben haezer

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved