Berita Terbaru Kabupaten Probolinggo
Jamaah Aboge di Probolinggo Baru Merayakan Idul Fitri Hari ini
Jamaah Aboge yang di Dusun Krajan, Desa Leces, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo, merayakan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah hari ini
TRIBUNMATARAMAN.COM - Jamaah Aboge (Alif Rabo Wage) yang bermukim di Dusun Krajan, Desa Leces, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo, merayakan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, Minggu (23/4/2023).
Pantauan di lokasi, mereka tampak berduyun-duyun menuju ke Musala Al-Barokah setempat untuk menunaikan Salat Ied, pada pukul 06.00 WIB.
Gema takbir mengiringi langkah kaki mereka.
Baca juga: Begini Perhitungan Jemaah Islam Aboge Sehingga Baru Memulai Puasa Ramadhan Hari ini
Usai melaksanakan ibadah Salat Ied, para jamaah saling berjabat tangan sembari meminta maaf.
Tuntas melaksanakan ibadah Salat Ied, para jamaah saling berjabat tangan sembari meminta maaf.
Selanjutnya, mereka tumpengan alias makan bersama.
Tokoh Agama Jamaah Aboge di Desa/Kecamatan Leces, Kyai Buri Bariyah mengatakan rumus yang digunakan dalam menghitung Lebaran atau 1 Syawal, yakni Syawal Siji Loro (Waljiro).
Selain itu juga berpedoman pada Kitab Mujarobat.
"Berdasar perhitungan Waljiro, Idul Fitri jatuh pada hari ini, Minggu wage. Artinya, selisih satu hari dari penetapan pemerintah," katanya.
Dia menjelaskan, jamaah Aboge tidak ada perbedaan dalam ibadah maupun bacaan dengan umat muslim pada umumnya.
"Yang berbeda hanya perhitungan tanggal saja," jelasnya.
Sementara, seorang jamaah Aboge, Solikhin menyebut kendati berbeda hari dalam merayakan Idul Fitri, jamaah Aboge tetap hidup rukun dengan masyarakat sekitar.
"Kami tetap rukun dengan warga sekitar. Kami selalu menjalin silaturahmi," pungkasnya.
Perlu diketahui, ada sekitar ribuan jamaah Aboge yang tersebar di tujuh desa di empat kecamatan di Kabupaten Probolinggo.
Antara lain, Kecamatan Leces, Kecamatan Bantaran, Kecamatan Tegalsiwalan, dan Kecamatan Dringu.
(danendra kusumawardana/tribunmataraman.com)
Usai Bacok Tetangga, Lima Ekor Sapi Milik Pelaku Pembacokan di Tiris Probolinggo Raib |
![]() |
---|
Aksi Penipuan Spesialis Motor di Probolinggo Berakhir Usai Dihajar Warga |
![]() |
---|
Agus Berulah! Sok Jadi Preman Palak PKL Stadion Kraksaan Probolinggo Lalu Babak Belur Dihajar Warga |
![]() |
---|
Profil Kabupaten Probolinggo: Penghasil Tembakau Terbesar Hingga Dihuni Suku Tengger Bromo |
![]() |
---|
Di Tangan Syafiuddin Warga Probolinggo, Sampah Galon Bekas Jadi Barang Seni Bernilai Mahal |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.