UFC
Jadwal Terbaru UFC 322 Islam Makhachev vs Jack Della Maddalena Tayang di TV Mana?
Jadwal UFC 322 antara Islam Makhachev vs Jack Della Maddalena tayang via Live Streaming Mola TV dan TV Online www.mola.tv.
Ringkasan Berita:
- UFC 322 akan digelar Minggu (16/11/2025) di Madison Square Garden, New York, dan disiarkan via Mola TV.
 - Laga utama mempertemukan Islam Makhachev vs Jack Della Maddalena (JDM).
 - Makhachev, mantan juara kelas ringan, naik ke kelas welter dan langsung menantang JDM, juara bertahan.
 - Duel ini jadi sorotan besar karena bisa menjadikan Makhachev juara dua divisi. Selain itu, Zhang Wei Li juga naik kelas menantang Valentina Shevchenko di divisi putri.
 
TRIBUNMATARAMAN.COM - Jadwal UFC 322 antara Islam Makhachev vs Jack Della Maddalena digelar Minggu (16/11/2025) dan tayang via Live Streaming Mola TV serta TV Online.
Siaran Langsung UFC 322 dan Link Live Streaming MMA laga Islam Makhachev vs Jack Della Maddalena bisa juga ditonton via Live Streaming TV Online di laman www.mola.tv.
Link Live Streaming UFC 322 Islam Makhachev vs Jack Della Maddalena sudah TribunMataraman.com sediakan di artikel ini.
Islam Makhachev akan meniti jalur karier pertamanya dalam menaiki kelas welter UFC.
Makhachev akan dijadwalkan melawan JDM pada 16 November 2025 waktu Indonesia, di Madison Square Garden, New York City.
Baca juga: Meski Jalan Utama Antar Desa di Tulungagung Putus Total, Perbaikan Tidak Bisa Tahun Ini
Sebagai mantan pemegang sabuk gelar kelas ringan, partisipasi Makhachev dalam kelas welter ini membuka peluang dia menjadi juara dua divisi.
Namun begitu, tantangan utama petarung asal Rusia itu tak akan mudah.
JDM baru saja mengecap kemenangan epik dia atas Belal Muhammad untuk menjadi penguasa kelas welter pada pertarungan UFC 315, Mei lalu.
Banyak mata tertuju pada pertarungan Makhachev vs JDM mendatang karena 'kemudahan' yang didapatkan sahabat Khabib Nurmagomedov itu untuk mendapatkan pertarungan besar.
Terlebih dalam usaha naik kelas, Makhachev langsung 'dihadiahi' pertarungan perebutan sabuk gelar.
Artinya, dia mentas pindah kelas dengan langsung menjalani partai perebutan juara divisi anyar sebagai seorang pemegang sabuk gelar.
Tak ada jalan dari bawah yang harus dirangkak oleb Makhachev.
Oleh karena itu, pertarungan Makhachev vs JDM menjadi sorotan besar terutama setelah pertarungan terakhir Makhachev di UFC 311, Januari lalu saat mengalahkan Renato Moicano yang menggantikan Arman Tsarukyan.
Selain event besar di divisi putra, divisi putri juga akan menggelar duel akbar di mana Zhang Wei Li juga naik satu divisi, meninggalkan gelar kelas jerami UFC miliknya yang baru-baru ini dimenangkan oleh Mackenzie Dern di UFC 321.
Jadwal UFC 322
Siaran Langsung UFC 322
Live Streaming UFC 322
Islam Makhachev vs Jack Della Maddalena
Live Streaming Mola TV
www.mola.tv
Islam Makhachev
| LINK Mola TV dan Cara Nonton Live Streaming Magomed Ankalaev vs Alex Pereira di UFC 320 | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Cara Nonton Live Streaming Magomed Ankalaev vs Alex Pereira Live Mola TV di UFC 320 | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Jadwal Terbaru UFC 320 Magomed Ankalaev vs Alex Pereira Live Mola TV | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Jadwal UFC 320 Magomed Ankalaev vs Alex Pereira Live Mola TV | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Live Mola TV! Cara Nonton Live Streaming Du Plessis vs Khamzat Chimaev UFC 319 | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/mataraman/foto/bank/originals/Jadwal-UFC-322-antara-Islam-Makhachev-vs-Jack-Della-Maddalena.jpg)
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
											
											
											
											
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.