Persebaya Surabaya
Imbang Lawan PSM Makassar, Pelatih Persebaya Gagal Persembahkan Kemenangan Untuk Rudy W Keltjes
Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster gagal memberikan kemenangan untuk mendiang Rudy W Keltjes karena gagal mengalahkan PSM Makassar
Penulis: Khairul Amin | Editor: eben haezer
TRIBUNMATARAMAN.COM | SURABAYA - Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster mengenang sosok mendiang Rudy William Keltjes, legenda sepak bola Persebaya Surabaya dan Timnas Indonesia yang meninggal dunia di usia 72 tahun, pada Rabu (23/10/2024) siang.
Tanggal kematian Rudy William Keltjes merupakan hari dimana Persebaya menjamu PSM Makassar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).
"Saya dapat itu (kabar duka) dari ruang ganti. Pernah bertemu dengannya (Almarhum Rudy Keltjes)," kata Paul Munster.
Baca juga: Berita Duka, Legenda Persebaya Rudy William Keltjes Meninggal Dunia
Bagian upaya menghormati sosok legenda tim. Paul Munster berkeinginan meraih kemenangan atas PSM Makassar, kemudian dipersembahkan untuk mendiang Rudy William Keltjes.
Perbuatan mulia itu tidak bisa dilakukan, karena Persebaya hanya bermain imbang 1-1 dari PSM Makassar.
"Kami sebenarnya ingin mempersembahkan kemenangan sehingga almarhum di atas sana bisa melihat dan mendukung Persebaya," kata Paul Munster.
Profil Rudy William Keltjes
Sosok Rudy Keltjes tidak asing bagi penggila sepak bola Indonesia, terutama di Surabaya.
Lahir di Situbondo 1952 dan besar di Surabaya, ia mengawali karier sepak bola dan besar bersama Niac Mitra Surabaya yang bermain di kompetisi Galatama pada 1970 hingga 1980-an.
Bersama Niac Mitra, Rudy Keltjes yang bermain sebagai gelandang, sukses meraih gelar juara Galatama musim 1980-1982 dan 1982-1983. Juara Tugu Muda Cup di Semarang 1981, juara Aga Khan 1979 di Bangladesh.
Selain bermain bersama Niac Mitra, Rudy Keltjes juga membela Persebaya Surabaya yang berkompetisi di Perserikatan.
Bersama tim Bajul Ijo, ia sukses membawa Persebaya juara 1977 sekaligus dinobatkan sebagai pemain terbaik saat itu.
Berkat performa menawan bersama Persebaya, ia dipanggil memperkuat Timnas Indonesia.
Saat berseragam Timnas Indonesia, Rudy yang tidak lain ayah dari pelatih Gresik United Steefan Kltjes ini ikut berkiprah di sejumlah ajang internasional, seperti SEA Games 1979 dan 1983, serta turnamen laainnya.
Setelah gantung sepatu sebagai pemain, Rudy Keltjes melanjutkan karir sebagai pelatih, dimulai pada 1980.
| Pelatih Persebaya Doakan PSS Sleman Segera Promosi Ke Kompetisi Teratas |
|
|---|
| Skor Babak 1 Team Launching Game Persebaya Vs PSS Sleman Masih Imbang 0-0 |
|
|---|
| Daftar Pemain Football West All Star Yang Akan Dihadapi Persebaya di Australia, Ada Aryn Williams |
|
|---|
| Rayakan HUT Ke-98, Persebaya Surabaya Tumpengan Bersama Murid-murid SLB |
|
|---|
| Siapa Calon Pelatih Persebaya Pengganti Paul Munster? ini Kata Manajemen |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.