Piala Asia 2024

Jadwal Siaran RCTI Timnas Indonesia vs Jepang 18.30 WIB Piala Asia 2024, Penentuan Nasib Garuda

Jadwal Timnas Indonesia vs Jepang Piala Asia 2024 Tayang Siaran Langsung RCTI, Live Streaming RCTI dan TV Online. Penentuan Nasib Garuda

|
Editor: faridmukarrom
Ist
Jadwal Timnas Indonesia vs Jepang Piala Asia 2024 Tayang Siaran Langsung RCTI, Live Streaming RCTI dan TV Online. Penentuan Nasib Garuda 

Pertandingan tersebut menjadi penting untuk Jepang dan timnas Indonesia.

Jepang hanya butuh hasil imbang untuk lolos ke babak 16 besar sebagai runner-up.

Sementara, timnas Indonesia harus menang jika ingin lolos langsung via runner-up.

Jika hasil imbang, timnas Indonesia harus melihat hasil grup lain untuk lolos sebagai salah satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik.

Pemain Garuda Wajib Waspada

Jepang yang berpotensi tampil menyerang memungkinkan pelatih Indonesia, Shin Tae-yong untuk kembali menampilkan formasi 3 bek tengah.

Jordi Amat yang sempat mengalami cedera di bagian hidung, tetap berpeluang tampil meski kemungkinan diharuskan menggunakan pelindung wajah.

Masih di posisi bek tengah, Rizky Ridho, Elkan Baggott, hingga Sandy Walsh berpeluang jadi andalan lain.

Justin Hubner akan mengisi kedalaman lini tengah, sedangkan Marselino Ferdinan tampil sebagai gelandang di pos tengah atau bergeser ke sektor flank.

Sementara itu, Jepang masih menunggu perkembangan kondisi Kaoru Mitoma.

Kemungkinan, ia ditampilkan di sektor sayap kiri. Sebaliknya, Takehiro Tomiyasu, Takefusa Kubo, hingga Junya Ito berpotensi mengisi flank kanan.

Di tengah, Jepang punya Takumi Minamino sebagai gelandang serang atau Wataru Endo sebagai gelandang bertahan.

Opsi lainnya, ialah menggeser Takefusa Kubo ke posisi lebih tengah. Formasi 4-2-3-1 berpeluang ditampilkan sang pelatih, Hajime Moriyasu.

Jepang berpeluang menampilkan susunan pemain terbaiknya demi tak kehilangan tiket lolos otomatis ke 16 besar Piala Asia 2024.

Samurai Biru tentu menantikan kembali bugarnya sang winger kiri, Kaoru Mitoma.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved