Berita Terbaru Kota Kediri

PT KAI Daop 7 Madiun Sudah Jual 15.165 Tiket KA Untuk Perjalanan 27 Juni Hingga 2 Juli 2023

 Sebanyak 15.165 lembar tiket kereta api di wilayah DAOP 7 Madiun, untuk masa perjalanan 27 Juni 2023 hingga 2 Juli 2023, telah terjual. 

Penulis: Didik Mashudi | Editor: eben haezer
ist
Para penumpang dan calon penumpang KA di Stasiun Madiun. 

TRIBUNMATARAMAN.COM - Sebanyak 15.165 lembar tiket kereta api di wilayah DAOP 7 Madiun, untuk masa perjalanan 27 Juni 2023 hingga 2 Juli 2023, telah terjual. 

Manager Humas Daop 7 Madiun, Supriyanto mengatakan, 15.165 tiket telah terjual untuk keberangkatan kereta api dari wilayah Daop 7 Madiun dari tanggal 27 Juni – 2 Juli 2023. 

Jumlah penjualan tersebut masih akan bertambah sampai hari keberangkatan KA, mengingat pemesanan tiket kereta api dilaksanakan secara online hingga H-45. 

“Kereta api yang okupansinya sudah mencapai 100 persen dari tanggal 27 Juni – 2 Juli 2023 diantaranya, KA Kahuripan relasi Blitar – Kiaracondong, KA Sri Tanjung relasi Ketapang – Lempuyangan PP," jelasnya.

Sedangkan untuk tanggal 27 – 28 Juni 2023 yaitu KA Argo Semeru relasi Surabaya – Gambir, KA Wijayakusuma relasi Cilacap – Ketapang PP,  KA Malabar relasi Malang – Bandung. Beberapa KA - KA lainnya juga sudah mendekati 90 persen yang sudah terpesan.

Menyongsong liburan Lebaran Idul Adha tahun ini, PT KAI Daop 7 Madiun tidak menambah perjalanan KA.

Bagi masyarakat yang belum mendapatkan tiket kereta api, tidak perlu khawatir, karena tiket masih tersedia dan dapat dipesan melalui KAI Access atau kanal eksternal yang bekerja sama dengan PT KAI.

Supriyanto juga menjelaskan, meski saat ini tidak diwajibkan menggunakan masker selama perjalanan di dalam kereta, PT KAI tetap mengimbau kepada pelanggan yang akan bepergian dalam kondisi sehat.

“KAI senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik bagi para pelanggan dengan menyediakan perjalanan kereta api yang aman, nyaman dan sehat,” pungkas Suprianto.

(didik mashudi/tribunmataraman.com)

editor: eben haezer
 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved