Regional
10 Bulan Menikah Baru Sadar Kalau Suaminya itu Wanita, Terbongkar Saat Mandi Tanpa Melepas Baju
Ibu Nur kerap melihat suami Nur mandi tanpa melepas baju. Melihat gelagat tersebut, ibu Nur minta terdakwa untuk membuka bajunya ketika mandi.
Penulis: Anas Miftakhudin | Editor: Anas Miftakhudin
"Saya dijauhkan dengan orang tua saya, selama 10 bulan menikah saya tinggal serumah berdua, dan awalnya saya tidak tahu bahwa dia (Ahnaf) itu bukan laki-laki," terangnya.
Menyadari suaminya itu ternyata bukan seorang laki-laki, Nur pun menggugatnya ke Pengadilan Negeri Jambi.
Identitas Eriyani
Identitas asli suami Nur terungkap setelah ibu Nur yang bernama Siti, mulai curiga dengan gelagat menantunya.
Ibu Nur kerap melihat suami Nur mandi tanpa melepas baju.
Melihat gelagat tersebut, ibu Nur minta terdakwa untuk membuka bajunya ketika mandi.
Saat itulah baru disadari bahwa suami Nur ternyata seorang wanita.
Di hadapan Jaksa Penuntut Umum Kejari Jambi, selama menikah, Nur mengaku tinggal di rumah orang tuanya.
Selama menikah, ia mengaku sudah berhungungan suami istri, tetapi tidak melihat langsung jenis kelamin sosok yang tidur bersama itu.
"Saya telah berhubungan layaknya suami istri, akan tetapi saya tidak tahu bahwa yang saya tiduri itu adalah seorang perempuan," jelas Nur.
"Saya tidak pernah curiga karena saya sudah pernah dikenalkan melalui video call dengan keluarganya," sambungnya.
Ngaku Dokter Spesialis Syaraf
Nur menambahkan, selain mengaku sebagai pria saat berkenalan, suaminya juga mengaku sebagai dokter spesialis syaraf lulusan New York.
Bahkan Nur mengaku pernah mengeluarkan uang senilai Rp30 juta lebih untuk kebutuhan pribadi terdakwa.
"Saya tahunya dia mengaku bahwa dia seorang spesialis bedah syaraf dokter dan pengusaha batu bara dan lulusan luar negeri, tepatnya New York," ujar Nur Aini.