Anak Ridwan Kamil Hilang
Sosok Kekasih Anak Ridwan Kamil Nabila Ishma, Kuliah Fakultas Hukum, Atlet Panahan Hingga Selebgram
Nabila Ishma sendiri diketahui merupakan kekasih dari anak Ridwan Kamil Gubernur Jawa Barat.
TRIBUNMATARAMAN.com - Mengenal sosok Nabila Ishma kekasih anak Ridwan Kamil Emmeril Kahn yang hilang di Sungai Aare Swiss.
Diketahui hingga sampai saat ini anak Ridwan Kamil Gubernur Jawa Barat masih belum ditemukan usai terhanyut di Sungai Aare.
Namun selain kabar hilangnya anak Ridwan Kamil sorotan juga tertujuh kepada Nabila Ishma.
Nabila Ishma sendiri diketahui merupakan kekasih dari anak Ridwan Kamil Gubernur Jawa Barat.
Sejak kabar menghilangnya Eril mencuat ke publik, warganet makin penasaran dengan Nabila Ishma.
Akun Instagram wanita asal Bandung ini juga dipenuhi komentar dukungan dan doa atas musibah yang menimpa Eril.
Bahkan Nabila Ishma juga diketahui berkarir di dunia entertainment. Wajahnya pernah menghiasi sejumlah iklan dari brand ternama.
Selain di dunia hiburan, prestasi Nabila Ishma juga tak diragukan lagi di bidang akademik.
Diketahui, Nabila Ishma memiliki latar belakang pendidikan hukum di salah satu kampus ternama di Bandung.
Ia juga diketahui seorang atlet panahan.
Pesona Nabila Ishma, Kekasih Emmeril Kahn
Nama Nabila Ishma Nurhabibah kini mendadak jadi pusat perhatian setelah Eril putra Ridwan Kamil hilang di sungai Aare Swiss.
Hingga kini, Emmiril Khan Mumtadz alias Eril kabarnya belum ditemukan.
Nabila Ishma Nurhabibah pun sempat viral seiring dengan kabar pencarian anak Ridwan Kamil tersebut.
Eril dan Nabila tampaknya sudah menjalin kisah asmara dalam waktu yang cukup lama.
Nabila Ishma Nurhabibah pun sempat membagikan momen kebersamaan bareng Eril di Instagram.
Perempuan yang akrab disapa Nabila ini memiliki prestasi yang moncer.
Dia memiliki sederet prestasi dan pernah menjadi cover majalah Gadis.
Tak hanya itu, Nabila Ishma Nurhabibah juga merupakan atlet panahan.
Gadis cantik ini juga cukup sering melakukan aksi sosial dan tampil di acara-acara bergengsi.
Selanjutnya, Nabila Ishma Nurhabibah juga sering menjadi brand ambassador untuk produk-produk ternama Indonesia.
Sebagai public figure, Nabila Ishma memang kerap jadi sorotan.
Tak heran, jika gadis cantik ini memiliki banyak penggemar.
Nabila Ishma terbilang cukup aktif mengunggah potret kegiatan sehari-harinya di Instagram.
Baik lewat unggahan IstaStory maupun feednya.
Doa untuk keselamatan Emmeril pun mengalir deras, termasuk di laman Instagram sang kekasih, Nabila Ishma.
Nabila terakhir kali memposting unggahan pada 13 Mei 2022.
Berikut ini rangkuman Nabila Ishma:
1. Mahasiswi Fakultas Hukum
Eril dan Nabila terpaut usia dua tahun.
Nabila lahir di Bandung, 8 Mei 2001.
Ia tercatat sebagai mahasiwi Fakultas Hukum Universitas Padjajaran angkatan 2019.
2. Pernah jadi 'menteri'
Tak hanya berparas ayu, Nabila Ishma juga aktif dalam berkegiatan.
Lewat unggahan Instagram pada 18 Oktober 2016, Nabila pernah memperlihatkan momen menjadi 'menteri'.
Ya, ia ternyata sempat berkesempatan merasakan tugas sebagai Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
"Pengalaman yang luar biasa sekali bisa duduk menjabat sebagai deputi perlindungan hak perempuan di KPPPA.
Walaupun cuma sehari, saya merasa puas sekali. Ternyata menjadi pejabat penting itu sulit, gasemudah yg dipikirkan. Banyak pertimbangan saat mengambil keputusan.
Keputusan yg kita ambil bukan hanya menentukan kredibilitas sebagai pemimpin tapi juga menentukan nasib banyak orang. Tentunya, menjadi kebanggaan dapat menyampaikan beberapa rekomendasi program yang mendukung pengurangan perkawinan usia anak di Indonesia.
Ini menjadi pembelajaran dan pengalaman yang luar biasa untuk bekal menjadi Menteri Pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak RI kelak," ungkap Nabila.
3. Bintang Iklan
Wajah Nabila ternyata kerap wara-wiri di layar kaca.
Ia pernah menjadi model untuk sejumlah brand.
Mulai dari susu, motor, hingga lipstick.
4. Selebgram
Nabila juga aktif menggunakan media sosialnya.
Hingga artikel ini ditulis, Nabila telah meraup 10 ribu lebih follower di Instagram.
Wanita bernama lengkap Nabila Ishma Nurhabibah tersebut kerap mempromosikan sejumlah produk.
5. Jago Akting
Nabila ternyata memiliki talenta di bidang akting.
Ia sempat membintangi web series berjudul InspiraSHE.
Kemampuan aktingnya itu ia perlihatkan lewat unggahan di Instagram pada 1 Juni 2020.
Keluarga Ridwan Kamil Ikhlas apapun hasil pencarian
Sementara itu Adik Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzaman, dimana pihak keluarga akan menerima apapun hasil pencarian tersebut.
Meski demikian, keluarga berharap Eril dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat.
“Sekarang memasuki hari keempat, pencarian mulai diintesifkan di bawah permukaan air, sebelumnya di permukaan air menggunakan drone."
“Kini menggunakan drone yang jarak terbangnya relatif rendah dan berbagai macam perahu yang bisa mendeteksi benda kurang lebih 3 meter di bawah permukaan air, sehingga relatif bisa ditemukan,” katanya, dikutip Tribunnews.com dari kanal YouTube tvOneNews, Minggu (29/5/2022).
Elpi mengatakan, pihak keluarga masih belum mengetahui keberadaan putra sulung Ridwan Kamil.
“Sejauh ini, sampai saat ini kami belum mendapatkan hasil yang sesuai diharapkan, tetapi InsyaAllah apapun itu kita terima dengan ikhlas,” ungkap Elpi.
Lebih lanjut, Elpi menyampaikan beberapa kendala yang mengganggu pencarian pihak kepolisian dan tim SAR setempat di Sungai Aare.
“Ada kendala alam, ada hal-hal yang tidak bisa diukur oleh kemampuan manusia secara matematis.”
“Sumber airnya dari lelehan gunung es, salju, sehingga ada serpihan-serpihan yang memberikan tingkat kekeruhan,” jelasnya.
Artikel in telah tayang di Tribunkaltara.com
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/mataraman/foto/bank/originals/Nabila-Ishma.jpg)