OTT Bupati Ponorogo
FAKTA Baru Drama Penggeledahan KPK di Ponorogo: Koper dari Kantor Bupati dan Kontrakan Dibawa ke JKT
Fakta-Fakta Penggeledahan KPK di Ponorogo, Dari Kantor Bupati hingga Rumah Kontrakan di Desa Ngunut
Ringkasan Berita:
- KPK menggeledah sejumlah lokasi di Ponorogo, Selasa (11/11/2025), usai menetapkan Bupati nonaktif Sugiri Sancoko sebagai tersangka suap dan gratifikasi.
- Penggeledahan enam jam di Kantor Bupati menghasilkan tiga koper barang bukti.
- Tim juga menyasar ruang Sekda, RSUD dr Harjono, rumah dinas bupati, serta rumah kontrakan di Desa Ngunut.
- Empat pejabat ditetapkan tersangka, dan penggeledahan dijaga ketat polisi bersenjata lengkap.
TRIBUNMATARAMAN.COM | PONOROGO - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan serangkaian penggeledahan di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, Selasa (11/11/2025).
Penggeledahan ini dilakukan setelah lembaga antirasuah tersebut menetapkan Bupati Ponorogo nonaktif, Sugiri Sancoko, sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap dan gratifikasi.
Berikut fakta-fakta menarik seputar penggeledahan KPK di Ponorogo:
1. KPK Geledah Kantor Bupati Selama Enam Jam
Tim KPK mulai melakukan penggeledahan di Kantor Bupati Ponorogo, Jalan Alun-Alun Utara, sekitar pukul 11.00 WIB.
Proses berlangsung lebih dari enam jam, dan baru selesai sekitar pukul 17.37 WIB.
Dari lokasi ini, tim KPK keluar sambil membawa tiga koper berisi barang yang diduga terkait kasus korupsi.
Ketiga koper tersebut dimasukkan ke tiga mobil Toyota Innova yang sudah siaga di depan kantor bupati.
2. Ruang Sekda dan RSUD dr Harjono Juga Digeledah
Selain ruang kerja Bupati Ponorogo, tim KPK juga menyasar ruang Sekretaris Daerah (Sekda) yang berada di Gedung Graha Krida Praja.
Tak berhenti di situ, penggeledahan berlanjut ke RSUD dr Harjono Ponorogo, tepatnya di ruang kerja Direktur Utama dr Yunus Mahatma.
Tim juga menggeledah ruang Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Ponorogo.
3. Rumah Dinas Bupati Ikut Diperiksa
Tim KPK turut mendatangi rumah dinas Bupati Ponorogo, atau yang dikenal dengan sebutan Pringgitan, di Jalan Ponorogo–Pacitan, Kelurahan Paju.
Beberapa petugas tampak keluar-masuk rumah dinas sambil membawa sejumlah dokumen.
4. Malam Harinya, KPK Geledah Rumah Kontrakan di Desa Ngunut
Tak hanya kantor pemerintahan, KPK juga menggeledah rumah kontrakan di Desa Ngunut, Kecamatan Babadan, pada malam harinya.
| TERKINI KPK Juga Geledah Rumah Kontrakan Keponakan Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko |
|
|---|
| KPK Geledah Kantor Pemkab Ponorogo Selama Enam Jam, Tim Bawa Tiga Koper |
|
|---|
| Berikut Ruangan yang Digeledah Tim KPK di Pemkab Ponorogo, Buntut OTT |
|
|---|
| Tim KPK Datangi Kantor Bupati Ponorogo Dijaga Ketat Polisi Bersenjata Lengkap |
|
|---|
| UPDATE OTT Bupati Ponorogo, KPK Sebut Ada Teman Dekat Direktur RSUD, Ini Sosoknya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/mataraman/foto/bank/originals/FAKTA-Terbaru-Operasi-Tangkap-Tangan-KPK-di-Ponorog.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.