Thomas dan Uber Cup 2024

Jadwal Final Badminton Thomas dan Uber Cup 2024 Indonesia vs China, Siaran Langsung iNews TV Gratis

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024 babak Final Tim Indonesia vs China tayang via Siaran Langsung iNews TV, Live Streaming iNews TV dan TV Online

|
Editor: Rendy Nicko
PBSI
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024 babak Final Tim Indonesia vs China tayang via Siaran Langsung iNews TV, Live Streaming iNews TV dan TV Online. Jonatan Christie dan Anthony Ginting main. 

Serangan-serangan juara Asia 2024 itu berbuah poin, sehingga keunggulannya terus bertambah menjadi 16-9. 

Wang Tzu Wei terus berupaya mengejar.

Selisih kedua pemain menyusut menjadi enam angka dalam kedudukan 11-17 usai pukulan Jonatan keluar. 

Meski begitu, fokus Jonatan tak buyar dan dropshot-nya membuat ia mencapai game point 20-11.

Pukulan Wang melebar saat mengembalikan smes sekaligus memastikan Jonatan memenangi gim pertama dengan skor 21-11. 

Setelah keunggulan 2-0 Wang Tzu Wei pada awal gim kedua, selisih poin tak pernah lebih dari satu angka hingga kedudukan 9-9. 

Dua kali smes yang tak mampu dikembalikan Wang, baru membuat Jonatan memperlebar jarak dengan skor 11-9. 

Keunggulan Jonatan bertahan hingga 14-11, sebelum Wang menyamakan skor 14-14.

Jonatan kembali memimpin dua angka usai Wang tak bisa mengembalikan shuttlecock.

Jonatan berhasil menuntaskan gim kedua dengan kemenangan 21-16 dan memastikan Indonesia melaju ke final Thomas Cup 2024. 

Tim Uber Indonesia, yang berhasil mencapai final untuk pertama kali sejak 2008, mengalahkan Korea Selatan dalam semifinal yang penuh drama. 

Gregoria Mariska Tunjung memulai dengan kemenangan atas Sim Yu Jin, diikuti oleh kemenangan dramatis Komang Ayu Cahya Dewi atas Kim Min Sun yang mengamankan tempat di final dengan skor 17-21, 21-16, dan 21-19.

Pertemuan kedua tim dengan China di final menjanjikan pertarungan yang sengit dan menarik, mengingat kedua negara memiliki tradisi bulu tangkis yang kuat. 

China, sebagai salah satu kekuatan dominan dalam bulu tangkis dunia, akan menjadi lawan yang berat bagi Indonesia.

Namun, dengan momentum dan semangat yang tinggi, Indonesia berpotensi untuk mengulang sejarah dengan membawa pulang kedua trofi.

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved