Samsul Arif Gabung Gresik United
Sempat Dilirik Persik Kediri, Eks Striker Persebaya Justru Memilih Gabung Klub Liga 2 Gresik United
Sempat Dilirik Persik Kediri, Mantan Striker Persebaya Samsul Arif Justru Resmi Gabung Klub Liga 2, Gresik United
TRIBUNMATARAMAN.COM - Sempat dikabarkan dilirik Persik Kediri, mantan striker Persebaya Surabaya dan Persis Solo, Samsul Arif Munif justru resmi gabung dengan Gresik United.
Saat berseragam Gresik United, Samsul Arif bakal mengenakan nomor punggung 9.
Samsul Arif menjadi penyerang pemain eks Liga 1 yang didatangkan manajemen.
Baca juga: Samsul Arif Munif Jadi Pemain Termahal yang Direkrut Gresik United Musim ini, Berapa Bandrolnya?
Pemain asal Bojonegoro itu diperkenalkan di Pendopo Gresik bersama Presiden klub Gresik United, Fandi Akhmad Yani.
Baca juga: Hasil MotoGP Italia 2023, Marc Marquez dan Alex Marquez Crash, Bagnaia Melenggang Naik Podium
Gus Yani, sapaan akrab Fandi Akhmad Yani mengatakan, hadirnya Samsul Arif diharapkan menjadi energi baru, khususnya untuk tim kebanggaan Gresik United.
Pria yang gila bola ini mengagumi gaya main Samsul Arif sejak lama.
"Kita lihat striker lokal nomor punggung 9 di Liga Indonesia penyerang lokal punya potensi tidak lepas dari nama Samsul Arif. Kita doakan Samsul Arif mencatat sejarah Gresik United di Liga Nusantara. Samsul Arif membawa GU promosi," ujarnya, Minggu (11/6/2023).
"Kita doakan samsul mencatat sejarah sepak bola Gresik ke kancah nasional. Liga Nusantara bulan September mudah-mudahan ini ikhtiar dalam rangka meraih sukses promosi ke Liga 1," sambungnya.
Samsul Arif mengaku sangat berkesan bergabung dengan Gresik United. Presiden klub hingga manajemen paling serius menjalin komunikasi. Ditambah lagi dukungan dari Ultras Gresik membuatnya tambah yakin bersama Gresik United.
"Yang saya ingat Gresik tidak bisa lepas di bagian sepakbola nasional panjang, punya sejarah bagus. Saya ingin sukses di tim ini. Karena manajemen punya niat sungguh serius, saya ingin mencoba sesuatu beda. Mencoba mencapai karir saya selanjutnya," ujar Samsul.
Samsul Arif diganjar kontrak selama semusim. Dia akan menjadi ujung tombak bersama penyerang anyar yang sudah diresmikan sebelumnya, M. Faisol Yunus.
Sempat Dikabarkan Merapat ke Persik Kediri
Strategi perburuan pemain Persik Kediri dan Persebaya Surabaya diklaim mirip. Bahkan terkini, mantan predator Bajul Ijo, Samsul Arif dikabarkan merapat.
Terakhir berseragam Persis Solo, Samsul Arif dibanderol Rp 869 juta dan masuk dalam radar pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide.
Rumor masuknya nama Samsul Arif ke dalam lis belanja Persik Kediri diungkap oleh akun seputar sepak bola Indonesia, @pasukan.ngapak, Minggu (14/5/2023).
Tentu, melihat kondisi terkini Samsul Arif yang sudah resmi bebas transfer, maka peluang Persik Kediri realisasikan kedatangan striker berusia 38 tahun itu terbuka lebar.
"Striker senior Samsul Arif wangsitnya akan merapat ke Persik Kediri," tulis @pasukan.ngapak.
Seperti diketahui, Samsul Arif resmi hengkang dari Persis Solo seusai kontraknya usai per 2 Mei 2023.
Padahal, di musim lalu, Samsul Arif masih berperan banyak di linis serang Persis Solo meski telah berusia 38 tahun.
Total, Samsul Arif mampu bukukan 5 gol dan 2 assist dari 29 pertandingan bersama Laskar Samber Nyawa.
Catatan yang tentu saja menunjukkan usia tak pengaruhi ketajaman dari Samsul Arif.
Meski jauh turun dibandingkan sebelumnya, namun, menit bermain yang terus terjaga membuat potensi Samsul Arif untuk kembali ke top perform terbuka lebar.
Terlebih, dalam beberapa catatannya di gelaran Liga 1 beberapa musim lalu, Samsul Arif tercatat menjadi satu di antara mesin gol yang selalu diandalkan.
Berikut ini bukti catatan statistiknya:
1. 2022/2023: 29 pertandingan, 5 gol, 2 assist dan 1482 menit bermain (Persis Solo)
2. 2021/2022: 26 pertandingan, 11 gol, dan 1383 menit bermain (Persebaya Surabaya)
3. 2018/2019: 34 pertandingan, 5 gol, 6 assist dan 2068 menit bermain (Barito Putera)
4. 2017/2018: 33 pertandingan, 14 gol, 7 assist dan 2777 menit bermain (Barito Putera).
Berikut ini lis transfer sejauh ini per Senin (5/6/2023), Persik Kediri dan Persebaya Surabaya ;
Persik Kediri
1. Eko Saputro (GK)
2. Pedro Paulo (CF)
3. Simen Lyngbo (RB)
4. Hary Nasution (CB)
5. Mochamad Supriadi (RW)
6. Ahmad Agung (DMF)
Persebaya Surabaya
1. Bruno Moreira (LW)
2. Reva Adi Utama (LB)
3. Ahmad Nuri Fasya (RB)
4. Kasim Botan (RW)
5. Kadek Raditya (CB)
6. Yohanes Kandaimu (CB)
7. Wildan Ramdani (RW)
8. Ripal Wahyudi (DMF)
9. Ferdinand Sinaga (CF)
10. Song Ui-young (AMF).
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Tribun Mataraman
(willy abraham/tribunmataraman.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/mataraman/foto/bank/originals/Persik-Kediridikabarkan-tertarik-merekrut-Samsul-Arif.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.