Liga 1
Persik Kediri Resmi Perpanjang Kontrak Flavio Silva, Bali United Dipastikan Gigit Jari
Manajemen Persik Kediri mengumumkan Flavio Silva tetap akan menjadi bagian tim Macan Putih kedepannya.
TRIBUNMATARAMAN.COM - Persik Kediri resmi perpanjang kontrak Pemain asing dari Portugal Flavio Silva.
Diketahui usai melakukan proses evaluasi bersama jajaran kepelatihan, manajemen Persik Kediri mengumumkan Flavio Silva tetap akan menjadi bagian tim Macan Putih kedepannya di Liga 1 Indonesia 2023/2024 yang segera bergulir Juli mendatang.
Hal ini membuat tim kebanggaan Persikmania ini masih tetap diperkuat oleh 4 legiun asing musim lalu.
Sebelumnya, Anderson do Nasicimento (Brasil) yang berposisi sebagai pemain belakang menjadi nama legiun impor pertama yang dipastikan bertahan, disusul playmaker yang juga berasal dari negeri Samba Renan Silva dan terakhir gelandang enerjik asal Nepal Rohit Chand.
Direktur Persik Kediri, Arief Syaifuddin mengatakan bahwa perpanjangan kontrak Flavio Silva memang melalui proses yang cukup panjang karena tim pelatih memang masih terus menggelar proses evaluasi bersama terkait kebutuhan tim kedepannya.
“Kita tahu musim 2023/2024 ada perubahan kuota pemain asing menjadi 5+1, tim pelatih memang perlu waktu untuk menentukan komposisi yang pas untuk melengkapinya. Namun berdasarkan performa musim lalu dan bagaimana kerangka tim kedepannya akan dibentuk, maka Flavio Silva diputuskan bertahan. Sedangkan untuk kuota asing tersisa masih dalam proses dan kita harapkan dalam waktu dekat sudah akan komplit,” ujarnya Sabtu (13/5).
Sejak didatangkan di paruh musim kedua, pemain asal Portugal ini memang menjadi andalan Persik Kediri di lini depan.
Sempat gagal mencetak gol di 5 laga pertamanya bagi Persik Kediri, Flavio yang juga pernah memperkuat timnas U19 Portugal ini kemudian tampil tajam dengan menyumbangkan 7 gol dari 16 pertandingan yang dimainkannya dan berperan besar saat Persik Kediri meraih 9 kemenangan beruntun di akhir musim lalu.
Flavio Silva Sempat Diincar PSIS Semarang dan Bali United
Sebelumnya beredar kabar yang berembus, sosok winger Persik Kediri, Flavio Silva.
Dengan label harga Rp 2,61 miliar, Flavio Silva diharapkan bakal jadi trio menakutkan dengan Carlos Fortes dan Taisei Marukawa di PSIS Semarang.
Jelang dibukanya bursa transfer awal musim Liga 1 2023/2024, PSIS Semarang santer dikabarkan membidik winger milik PSM Makassar, Kenzo Nambu.
Tentu, dibidiknya nama Kenzo Nambu menguatkan keinginan CEO PSIS Semarang yang ingin bermain full attack sejak bursa transfer paruh musim lalu.
Catatan 8 gol dan 2 assist Kenzo Nambu dari 28 pertandingannya bersama PSM Makassar menjadi dasar winger kelahiran Tokyo itu masuk lis belanja PSIS Semarang.
Terlebih, faktor sosoknya yang juga berasal dari Jepang diyakini akan menjadi tandem yang pas dan mematikan jika diduetkan dengan Taisei Marukawa.
Mengingat secara komunikasi, keduanya tak akan kesulitan dalam membangun chemistry satu sama lain.
Namun, peluang PSIS Semarang untuk memburu tanda tangan Kenzo Nambu dari PSM Makassar nampaknya tak akan mudah.
Mengingat, PSM Makassar diprediksi akan mempertahankan Kenzo Nambu untuk menjaga chemistry para pemain asingnya yang sudah terjalin di musim ini.
Terlebih, PSM Makassar hampir dipastikan akan angkat trofi Liga 1 2022 yang berarti Juku Eja akan berkiprah kembali di kompetisi asia.
Jika mendatangkan Kenzo Nambu dari PSM Makassar dinilai sulit, maka, opsi paling memungkinkan adalah mencoba membidik winger Persik Kediri berlabel Rp 2,61 Miliar asal Portugal, Flavio Silva.
Kiprah Flavio Silva bersama Persik Kediri yang sempat diragukan kini perlahan tapi pasti menunjukkan taringnya di lini depan Macan Putih.
Didatangkan Persik Kediri pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2022, Flavio Silva mampu menjelma sebagai predator mematikan di lini depan Macan Putih.
Padahal, di awal kedatangannya, winger berusia 26 tahun itu sempat diragukan kualitasnya karena tak mampu catatkan namanya di papan skor selama enam laga beruntun.
Barulah di pekan ke-26, atau laga ke-7 nya Flavio Silva mampu membuka kran golnya di gelaran Liga 1 saat Persik Kediri membantai RANS Nusantara FC dengan skor 5-1.
Berlanjut di pekan selanjutnya ketika menumbangkan Arema FC 3-2.
Sempat kembali puasa gol di tiga laga Persik Kediri, namun, di tiga laga terkininya, striker kelahiran Bissau itu mampu bukukan lima gol, termasuk dua kali brace berturut-turut kontra Persita Tangerang dan Dewa United.
Sehingga total, Flavio Silva mampu bukukan 7 gol dan 1 assist dari 14 pertandingannya di Liga 1 2022.
Catatan yang menawan bagi pemain yang sejatinya baru kemarin sore merumput di gelaran Liga 1.
Atas dasar itu, nama Flavio Silva layak dipertimbangkan oleh PSIS Semarang sebagai tandem Taisei Marukawa di sisi sayap.
Terlebih, sosoknya yang senegara dengan Carlos Fortes yakni Portugal bisa memudahkannya dalam berkomunikasi dan beradaptasi di lini depan Laskar Mahesa Jenar.
Lantas, bagaimana peluang PSIS Semarang mendatangkan Flavio Silva dari Persik Kediri?
Menilik dari kemungkinan durasi kontraknya yang hanya diganjar hingga akhir musim saja, besar potensinya Flavio Silva bisa didatangkan PSIS Semarang.
Terlebih, PSIS Semarang dikenal jor-joran dalam mendatangkan pemain di beberapa musim terakhir.
Persik Kediri layak berhati-hati dengan manuver yang potensi dilakukan andai meminati Flavio Silva.
Tawaran menggiurkan PSIS Semarang bisa jadi sebab Flavio Silva akan hengkang dari Persik Kediri andai tak kunjung mendapatkan pembaharuan kontrak.
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Tribun Mataraman
(tribunmataraman.com)
Persik Kediri
Flavio Silva
tribunmataraman.com
Liga 1
perpanjang kontrak
Liga 1 Indonesia
Kuota pemain asing
Update Bursa Transfer Liga 1: Novan Setya Sasongko Kembali Gabung Madura United |
![]() |
---|
Persik Kediri Rekrut Bek Khurshidbek Mukhtorov Dari Uzbekistan, ini Rekam Jejaknya |
![]() |
---|
Update Bursa Transfer Super League 2025: Persik Kediri Pisah Dengan Agil Munawar Setelah 4 Musim |
![]() |
---|
Update HOT Terbaru Transfer Persebaya, Pemain Jebolan Timnas Montenegro Ini Siap Merapat |
![]() |
---|
Bursa Transfer BRI Super League: Persebaya Digosipkan Gaet Mihailo Perovic, Pengganti Flavio Silva |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.