Persik Kediri

Pelatih Persik Kediri Minta Anak Asuhnya Tetap Membumi Setelah Menang 3 - 2 Atas PSS Sleman

Pelatih Persik Kediri, Javier Roca meminta anak asuhnya tetap rendah hati meskipun meraih kemenangan 3 - 2 atas PSS Sleman, Rabu (2/2/2022).

Penulis: Farid Mukarom | Editor: eben haezer
ist/persik kediri
Laga Persik Kediri Vs PSS Sleman yang berakhir dengan kemenangan 3-2 Persik Kediri, Rabu (2/2/2022) 

TRIBUNMATARAMAN.com | KEDIRI - Pelatih Persik Kediri, Javier Roca meminta anak asuhnya tetap rendah hati meskipun meraih kemenangan 3 - 2 atas PSS Sleman, Rabu (2/2/2022).

"Pertandingan yang sangat seru menurut kita. Permainan yang luar biasa, kita bersyukur, tetapi kita tetap membumi. Kita bukan apa - apa sampai sekarang ini. Tetapi kita syukuri bisa dapat tiga poin," ujar pelatih asal Chili ini.

Roca menambahkan, kemenangan hari ini tidak perlu dirayakan secara berlebihan. Menurutnya masih ada pertandingan selanjutnya yang lebih penting untuk dipersiapkan kembali.

"Saya selalu bilang ke pemain, jika senang itu untuk hari ini. Besok kita punya lawan yang lebih bagus lagi dan perlu tingkatkan lagi kerja sama," imbuhnya.

Javier Roca juga memuji permainan dari PSS Sleman yang dianggap luar biasa. Bahkan tim Persik Kediri saat itu sempat tertinggal terlebih dahulu pada babak pertama.

"Selamat untuk permainan timnya I Putu Gede (Pelatih PSS Sleman). Mereka memberikan perlawanan yang luar biasa. Sebenarnya kita juga membaca mereka punya perlawanan yang luar biasa bagus. Jadi kita bersyukur bisa dapat tiga poin hari ini," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Persik Kediri mencatatkan torehan manis dalam lanjutan Liga 1 saat melawan PSS Sleman, Rabu (2/2/2022).

Skuad Macan Putih, julukan Persik Kediri, tak mendapatkan kemenangan ini dengan mudah.

Bahkan anak asuh Javier Roca sempat tertinggal terlebih dahulu 0 - 1 di babak pertama.

Namun secara mengejutkan Persik Kediri mampu mengembalikan kedudukan, hingga menjadi skor akhir 3 - 2.

Tiga Gol Persik Kediri dicetak oleh Faris Aditama menit 55, Septian Bagaskara menit 69 dan 76.

Sedangkan gol PSS Sleman dicetak oleh Kim Jeffrey menit 28 dan Wender Luiz menit 62.

Dalam pertandingan kali ini, Pemain Persik Kediri Septian Bagaskara menjadi bintang dengan mencetak dua gol atau brace ke gawang PSS Sleman.

Septian Bagaskara mampu menggantikan peran Youssef Ezzejjari yang absen karena terkonfirmasi positif Covid-19.

 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved